Para pemain Free Fire pasti sudah familier dengan adegan ini. Ketika baru memulai permainan atau saat memasuki arena, kamu akan berada di dalam sebuah pesawat. Termasuk kamu, terdapat 100 pemain yang berada di pesawat tersebut sebelum akhirnya terjung payung ke arena. Namun, pernahkan kamu terpikir siapa pilot pesawat Free Fire tersebut?
Sebagai game Android terpopuler di Indonesia, bahkan disebut-sebut sebagai salah satu game battle royale terbaik, Free Fire memang menyisakan banyak misteri. Selain soal sosok di balik pesawat atau pilot pesawat Free Fire, banyak pula yang penasaran mengapa game yang disebut-sebut burik 8bit ini tidak memiliki pintu. Tentunya kita semua penasaran bukan?
Nah, khusus pilot pesawat Free Fire, ternyata ada cara khusus agar bisa mengungkap siapa sosok di baliknya. Penasaran seperti apa? Silakan simak artikel ini hingga tuntas.
Cara Mengetahui Pilot Pesawat Free Fire
Garena sebagai publisher Free Fire belum pernah memberitahu atau buka suara terkait pilot game tersebut. Tak heran jika hingga hari ini hal tersebut masih menjadi misteri yang belum terpecahkan. Alhasil, banyak pemain yang penasaran. Mereka mencari ke sana sini untuk mengetahui siapa sebenarnya sosok tersebut.
Setelah mencoba berbagai macam cara, ternyata ada cara khusus untuk mengetahuinya. Yang menarik, cara ini cenderung gampang atau mudah untuk kamu coba.
Cara tersebut adalah dengan memanfaatkan sebuah bug bernama bug glider di dalam Free Fire. Dengan cara ini, para pemain akan menunggu hingga pesawat tiba di ujung map, kemudian pemain dapat keluar dengan memakai glider yang tersedia. Alhasil, pemain dapat melihat apa dan siapa saja yang berada di pesawat Free Fire.
Sangat mudah bukan?
Siapa Pilot Pesawat Free Fire
Seorang Youtuber bernama Febri Fegan pernah coba memanfaatkan bug glider tersebut. Dengan bug itu, dia coba menelusuri keseluruhan pesawat, terutama di bagian depan atau kokpit. Beberapa sempat mengira bahwa yang ada di dalam kokpit tersebut adalah alien, tetapi dari video Febri Fegan ternyata bukanlah alien.
Di dalam kokpit pesawat Free Fire tersebut, ternyata tidak ada pilot atau siapa pun yang menerbangkan pesawat. Selain itu, tak ada pula pramugari dan sebagainya alias benar-benar tidak ada siapa pun kecuali 100 pemain Free Fire tadi. Fakta ini semakin membuat kamu, khususnya para pemain Free Fire, penasaran.
Kalau kamu ingin mencoba sendiri untuk melihat siapa pilot pesawat Free Fire, silakan ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Silakan tunjuk salah satu teman di skuad kamu untuk menajdi jump master.
- Setelah mencapai ujung zona, matikan data selama 15 menit hingga pesawat berhenti.
- Nyalakan kembali data kalian.
- Lakukan lompatan menggunakan glider.
- Kamu akan terpental dan malah melakukan gliding dari dalam pesawat.
- Setelah itu, silakan meluncur menuju kokpit pesawat sehingga akan terlihat siapa saja yang berada di sana.
Itulah penjelasan dan penelusuran singkat kami mengenai siapa pilot pesawat Free Fire atau sosok yang menerbangkan pesawat sebelum permainan dimulai. Kesimpulannya, ternyata tak ada siapa-siapa di kokpit sehingga hal ini masih menjadi misteri bagi para pemain Free Fire. Penjelasan paling masuk akal di balik misteri ini adalah bahwa pesawat Free FIire menggunakan sistem auto-pilot. Meski begitu, kita perlu menunggu klarifikasi dari Garena untuk mendapat penjelasan yang lebih pasti.
***
Top-up diamond Free Fire, ya, di itemku! Udah hemat, gampang, cepat pula. Langsung cus aja!
Untuk press release, iklan, dan kerja sama lainnya dapat mengirim email ke [email protected].