Semua elemen di Genshin Impact memiliki karakteristik yang berbeda. Di guide ini, EXP akan menjelaskan cara penggunaan dan reaksi elemental Genshin Impact.
Ada tujuh dewa Genshin Impact yang masing-masingnya memimpin elemen berbeda: Pyro (api), Geo (bumi), Dendro (alam), Cryo (es), Electro (petir), Anemo (angin), Hydro (air). Nah, setiap karakter bisa menggunakan salah satu dari tujuh elemen Genshin Impact tersebut.
Guide ini akan memandu kamu untuk lebih memahami penggunaan, efek, serta reaksi dari tiap elemental reaction Genshin Impact yang tersedia.
Elemen Genshin Impact
- Anemo: elemen angin
- Geo: elemen tanah
- Electro: elemen listirk
- Dendro: elemen alam
- Hydro: elemen air
- Pyro: elemen api
- Cryo: elemen es
Reaksi Elemen Genshin Impact
Di Genshin Impact, reaksi elemen atau elemental reaction merupakan kondisi ketika dua elemen atau lebih bergabung. Perpaduannya bisa melalui pertemuan antar karakter atau dengan memanfaatkan lingkungan tertentu.
Kondisi ini terjadi karena tiap elemen dapat memberikan efek berbeda saat terkena elemen lainnya.
Penting bagi kamu mengetahui rumus elemental reaction Genshin Impact ini agar bisa memaksimalkan penggunaan skill masing-masing karakter.
Berikut ini adalah reaksi elemental Genshin selengkapnya.
Swirl
- Elemen: Anemo + Cryo/Hydro/Electro/Pyro
- Efek: Memperluas jangkauan efek dari elemen awal yang kamu gunakan.
Crystallise
- Elemen: Geo + Cryo/Electro/Hydro/Pyro
- Efek: Memunculkan persai berbentuk kristal yang berasal dari elemen awal yang kamu gunakan.
Overload
- Elemen: Electro + Pyro
- Efek: Menciptakan bom atau ledakan api yang sangat kuat.
Superconduct
- Elemen: Electro + Cryo
- Efek: Menciptakan serangan AoE bertipe es sekaligus mengurangi pertahanan fisik lawan hingga 50%.
Electro-Charge
- Elemen: Electro + Hydro
- Efek: Meningkatkan damage Electro hingga dua kali lipat selama beberapa waktu.
Melt
- Efek: Pyro + Cryo
- Elemen: Dapat memperkuat damage AoE meski mengurangi atau bahkan menghilangkan efeknya.
Vaporise
- Elemen: Pyro + Hydro
- Efek: Dapat memperkuat damage AoE meski mengurangi atau bahkan menghilangkan efeknya.
Freeze/Shatter
- Elemen: Cryo + Hydro
- Efek: Perpaduan dua elemen ini dapat membekukan musuh.
Burning
- Elemen: Dendro + Pyro
- Efek: Musuh yang menerima serangan dari perpaduan elemen ini akan menerima efek terbakar dengan damage lebih dari dua kali lipat.
Resonansi Elemen (Elemental Resonance)
Berbeda dengan reaksi elemen, resonansi elemen adalah gabungan antara dua elemen yang sama atau empat elemen berbeda dalam satu party. Memahami rumus-rumus resonansi elemen juga sama pentingnya.
Fervent Flames
- Elemen: Pyro + Pyro
- Efek: Berpengaruh kepada Cryo hingga 40% serta dapat meningkatkan serangan hingga 25%.
Soothing Water
- Elemen: Hydro + Hydro
- Efek: Berpengaruh kepada Pyro hingga 40% serta dapat meningkatkan penyembuhan hingga 30%.
Impetuous Winds
- Elemen: Anemo + Anemo
- Efek: Mengurangi konsumsi stamina hingga 15%, meningkatkan movement speed hingga 10%, serta memperpendek cooldown skill hingga 5%.
High Voltage
- Elemen: Electro + Electro
- Efek: Berpengaruh terhadap Hydro hingga 40%. Superconduct, Overloaded dan Electro Charge menghasilkan Electro Parcticle setiap 5 detik sekali.
Enduring Rock
- Elemen: Geo + Geo
- Efek: Meningkatkan ketahanan terhadap damage hingga 15%.
Protective Canopy
- Elemen: Empat elemen apapun
- Efek: Resistensi elemental dan resistensi fisik akan meningkat hingga 15%.
Dengan memahami berbagai hal terkait reaksi dan resonansi elemental Genshin Impact di atas, kamu bisa menggunakan skill dengan cara yang berbeda. Kamu pun bisa selangkah lebih unggul dari para musuh.
Lagi cari Genesis Crystal Genshin Impact terlengkap? Ke itemku aja! Klik link di bawah ini untuk dapatkan harga termurah.