Dalam game PUBG, tentu semua pemain memiliki ID PUBG yang berbeda beda. ID ini sangat berguna untuk melakukan top up atau agar bisa mengajak bermain dengan teman kamu.
Top Up PUBG untuk belanja UC PUBG dengan harga diskon hanya di itemku. Udah hemat, gampang, cepat pula! Belanja Sekarang!
Semua pemain bisa mengecek ID nya masing masing di laman PUBG. Tetapi beberapa orang belum tahu cara melihat ID tersebut. Jika kamu belum tahu, kamu bisa melihat cara melihat ID PUBG berikut ini.
Cara Melihat Karakter Akun ID PUBG dan Cara Menjaganya
ID PUBG memang diperlukan untuk melakukan top up UC atau berbagi ID untuk bermain bersama teman. Nah, ketika kamu membuat akun PUBG mobile, bisanya kamu akan mendapat ID PUBG.
Jika kamu lupa, maka kamu bisa melihatnya di lobi PUBG kamu. Untuk cara lengkapnya, kamu bisa lihat ulasan di bawah ini.
Cara Melihat ID PUBG
- Pertama, kamu perlu cek PUBG dengan membuka terlebih dahulu game kamu.
- Setelah itu, silahkan log in dengan akun PUBG kamu dan kamu akan masuk pada lobi permainan.
- Pada lobi permainan, kemudian kamu bisa mengklik foto profil kamu yang terletak di pojok kanan atas.
- Setelah itu, akan muncul ID kamu beserta nickname kamu.
- Setelah itu, kamu bisa mengkopi ID tersebut dengan mengklik simbol copy di samping ID kamu.
- Setelah itu, kamu bisa menggunakan ID tersebut untuk top up UC ataupun untuk berbagi ID dengan temanmu dengan cara mencari ID PUBG teman.
Kamu juga bisa melihat nickname kamu serta level kamu dengan cara ini.
Mengganti Nickname
Kamu juga bisa loh mengganti nickname akun PUBG kamu. Kamu bisa menggantinya jika kamu sudah memiliki item ID rename card.
- Kamu bisa membeli kartu tersebut di shop pada bagian treasure atau harta dengan beberapa UC.
- Jika kamu sudah membayar dengan UC yang ditentukan, kamu bisa claim item PUBG mobile berupa rename card tersebut.
- Kemudian buka inventory dan pada kotak treasure klik item rename card dan klik use.
- Jika sudah, kamu bisa mengganti nickname yang kamu inginkan.
- Setelah itu, kamu bisa mengakhirinya dengan klik ok, dan namamu telah selesai diganti.
Karena hanya bisa diganti satu kali, maka kamu harus benar benar berhati hati saat menggantinya.
Cara Menjaga ID Akun Akun PUBG
Saat ini akun PUBG bisa saja di-banned oleh pihak PUBG, termasuk milikmu. Namun hal tersebut dilakukan karena adanya beberapa penyebab seperti adanya cheating atau hack.
Untuk itu, kamu perlu menjaga akunmu agar tidak terkena banned.
Beberapa hal yang bisa menyebabkan akun dibanned yaitu ketika kamu melakukan hacking seperti hacking cara mengetahui akun PUBG orang lain, melakukan top up secara ilegal, menggunakan bug, bersama satu tim dengan cheater dan menggunakan pihak ketiga.
Untuk menjaga akunmu agar tidak dibanned, maka jangan lakukan hal hal di atas.
Beberapa resiko jika kamu melakukan hacking, maka akunmu bisa di banned hingga 10 tahun lamanya. Jadi, kamu perlu bersikap benar untuk memainkan PUBG milikmu.
Kamu juga bisa menggunakan steam guard untuk menjaga akunmu dari pencurian. Kamu bisa mengaktifkannya dengan mengakses steam guard dan mengaturnya dengan klik manage steam guard.
Itulah beberapa cara mengganti ID PUBG yang bisa kamu terapkan. Kamu juga bisa mengganti nickname kamu dengan cara di atas.
Agar akunmu aman dari banned maupun hacker, kamu bisa berhati hati dalam melakukan permainan.
Kamu juga bisa menggunakan steam guard untuk menjaga akun dari pencurian yang dilakukan oleh orang lain seperti hacker atau temanmu sendiri.
Baca juga artikel lainnya tentang PUBG: