AKM adalah salah satu senjata PUBG Mobile berjenis assault riffle. AKM tidak memiliki damage yang terlalu besar di PUBG Mobile, tetapi senjata ini sangat customable karena terdapat cukup banyak opsi attachment.
Klik di sini untuk belanja UC PUBG dengan harga diskon hanya di itemku. Udah hemat, gampang, cepat pula!
Beberapa player kerap menyamakan AKM dengan senjata lain seperti AK47, padahal sebetulnya ada perbedaan yang mencolok, terutama dari stats dan kelebihan maupun kekurangan masing-masing.
Guide ini akan memberi penjelasan ringkas mengenai senjata tersebut.
Stats AKM
- Power: 43/100
- Range: 60/100
- Stability: 33/100
- Firing Rate: 61/100
- Damage: 49/100
- Bullet Speed: 715 m/s
- Body Hit Impact: 10000
- Time Between Shots: 0,100 s
- Capacity: 500
Attachment AKM
- Magazine: Extended Quickdraw Mag (AR)
- Muzzle: Compensator (AR)
- Sights: Red Dot Sights
- Side Scope: Canted Sights
Kelebihan dan kekurangan AKM PUBG Mobile
AKM bukan senjata tier atas di game ini. Power-nya tak terlalu besar. Rate of fire-nya cenderung standar. Namun, senjata ini tetap menjadi favorit karena sangat gampang untuk kamu temukan. Selain itu, damage AKM cukup bisa diandalkan.
Kelebihan lain dari AKM PUBG Mobile adalah multifungsi. Kamu bisa menggunakan senjata ini untuk berbagai pertempuran, mulai dari jarak dekat, jarak menengah, hingga jarak jauh. Khusus untuk jarak jauh, kamu mesti mengubah mode senjata AKM dari auto menjadi single terlebih dahhulu.
Namun, perlu dicatat bahwa AKM memiliki beberapa kekurangan yang cukup signifikan. Misalnya, senjata ini memiliki suara yang terlampau kencang sehingga tak cocok untuk menyerang diam-diam. Selain itu, senjata ini memiliki recoil yang sulit dikontrol.
Selain AKM PUBG Mobile, kamu bisa melihat guide senjata lainnya di sini.