Dengan mengetahui cara melihat chat di Mobile Legends, kamu tidak perlu bingung lagi saat ingin berkomunikasi dengan pemain lain.
Pada Mei 2023, fitur quick chat Mobile Legends sempat menghilang. Hal ini membuat para pemain khawatir. Kekhawatiran yang bisa dipahami karena fitur chat punya fungsi yang cukup penting.
Dengan adanya fitur chat, pemain Mobile Legends bisa melakukan chat singkat dengan siapapun untuk berbagai keperluan, termasuk untuk mengatur strategi dengan pemain lain atau sebatas obrolan biasa.
Bahkan, ada pemain yang menggunakan fitur chat untuk pacaran lewat Mobile Legends.
Untungnya, cara mengembalikan fitur chat di MLBB sebetulnya sangat mudah. Namun, ternyata cukup banyak pemain ML yang tidak mengetahuinya, terutama para pemain yang belum lama bermain Mobile Legends.
Di artikel ini, EXP akan membahas cara melihat chat di Mobile Legends secara lengkap!
Kenapa fitur quick chat ML menghilang?
Seperti yang kami bahas sebelumnya, beberapa pemain kesulitan menemukan fitur quick chat. Lantas, kenapa fitur yang memungkinkan para pemain melakukan chat pribadi di ML itu hilang?
Ternyata ada beberapa alasan mengapa quick chat Mobile Legends menghilang. Oleh karena itu, kondisi ini tidak terjadi tanpa adanya faktor khusus. Berikut penjelasan selengkapnya!
- Kesalahan saat melakukan update
- Download resource belum selesai
- Ada file sistem yang terhapus
- Fitur quick chat tidak aktif
Cara melihat chat di Mobile Legends
Untuk melihat fitur quick chat di MLBB, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Pastikan kamu sudah update Mobile Legends versi terbaru
- Buka aplikasi Mobile Legends
- Pada tampilan lobby, pilih menu “Chat” atau “Obrolan” yang terletak di pojok kiri
- Pilih kategori chat yang ingin kamu lihat, mulai dari “Semua Chat”, “Friends”, “Squad”, dan sebagainya
Sebelum melakukan chat, kamu harus mengikuti akun yang ingin kamu chat terlebih dahulu. Pasalnya, hingga saat ini tidak cara chat di ML tanpa follow.
Cara melihat chat ML yang sudah dihapus
Terkadang, pemain ML akan menghapus chat mereka karena memori yang sudah penuh. Server ML juga kerap melakukan sensor beberapa chat yang dianggap melanggar ketentuan Mobile Legends.
Namun, kamu masih bisa melihat chat Mobile Legends yang sudah dihapus dengan membuka menu riwayat chat. Berikut ini cara melihat riwayat chat di MLBB.
- Buka aplikasi Mobile Legends
- Klik Pengaturan Game
- Pilih menu “Riwayat” yang terletak di samping FAQs
- Setelah itu kamu bisa melihat chat mana saja yang dihapus atau disensor
Cara menghindari chat dihapus server Mobile Legends
Untuk menghindari chat ML disensor, pastikan kamu tidak mengirim kalimat atau kata-kata kasar, kotor, dan toxic, di fitur chat. Moonton melarang keras aktivitas seperti itu.
Jika kamu masih melakukannya, pemain lain akan melakukan report atas chat kamu. Selain itu, sistem ML juga bisa mendeteksi kata-kata kasar.
Alhasil, akun ML kamu akan menerima pengurangan Kredit Skor. Selain itu, bukan tidak mungkin akun kamu bisa kena banned sementara.
Itulah penjelasan EXP mengenai cara melihat chat di Mobile Legends yang bisa kamu coba. Sangat mudah bukan?
Jika fitur chat masih belum muncul, ada kemungkinan download resource belum selesai. Cek juga apakah MLBB kamu sudah update ke versi terbaru.