Ternyata ada cara mendapatkan uang dari Tiktok. Tertarik mencoba?
Beli akun We TV termurah hanya di itemku. Udah hemat, gampang, cepat pula! Klik di sini untuk mulai belanja. Mau diskon belanja di itemku? Coba ikut Quest di itemku World!
Tren bermain Tiktok terus menjamur di berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa. Semua keranjingan Tiktok. Bukan hal aneh tentunya. Selain praktis dan menyajikan konten-konten menarik, Tiktok ternyata dapat menghasilkan cuan yang lumayan.
Cara mendapatkan uang dari Tiktok
Menjadi Influencer Tiktok
Influencer adalah seseorang yang bisa mempengaruhi pihak lainnya agar mau mengikuti kamu. Kuncinya adalah memiliki followers tinggi, like tinggi, hingga sering dikomentari netizen. Dengan begini, kamu punya kesempatan untuk mendapatkan iklan atau endorse.
Tiktokers
Menjadi artis tiktok atau tiktokers memang butuh keberanian, kreatif dan berbeda. Artis tiktok tidak harus menonjol secara fisik. Kamu bisa tampil secara natural untuk memberikan kesan spesial dari apa yang kamu unggah. Kamu bisa meng-cover lagu-lagu keren, mengikuti tren joget terkini, dan sebagainya,
Agen Influencer
Cara mendapatkan uang dari Tiktok berikutnya adalah menjadi agen influencer. Ini adalah jasa yang mempertemukan para influencer dan Tiktokers dengan para pengiklan. Sebagai contoh, agen ini akan bekerja sebagai pengatur kualitas konten, cara mengunggah konten dan penghasilan yang masuk bisa dikelola dengan jasa agen ini.
Konsultan Tiktok
Kunci utama membuka sebuah jasa konsultan tiktok adalah kamu terlebih dahulu terkenal, memiliki banyak followers, likes, dan iklan atau tiktok ads. Sehingga dengan mudah penghasilan kamu akan mengalir dari jalan lain diluar komponen konten yang diunggah. Kamu bisa memberikan saran kepada artis tiktok yang masih belum maksimal dalam mencapai jumlah followers.
Menjual barang atau berbisnis
Saat followers tiktok kamu sudah banyak, kamu bisa menfaatkan kondisi tersebut untuk berbisnis. Kamu bisa menjual barang menggunakan nama produk kamu sendiri. Buatlah konten untuk mempromosikan produkmu, setidaknya agar followers tahu apa yang sedang kamu jual.
Bisnis akun Tiktok
Gambaran singkatnya seperti ini: Jika kamu telah sukses mendapatkan jumlah followers, like, views tinggi, tawarkan saja kepada perusahaan atau siapapun yang sedang mencari akun Tiktok. Semakin besar akunmu, semakin tinggi harga jualnya. Sangat menarik bukan?
Mengundang teman untuk bergabung dengan Tiktok
Di antara cara-cara sebelumnya, cara satu mendapatkan uang dari Tiktok satu ini jauh lebih mudah. Kamu hanya perlu mengundang teman sebanyak-banyaknya untuk bergabung dan membuat akun Tiktok. Setelah mencapai jumlah tertentu, kamu bisa mendapatkan reward dari Tiktok.
Pada akhirnya, yang terpenting saat ingin mendapatkan uang dari Tiktok adalah konsisten mengunggah konten-konten menarik agar akun kamu selalu muncul di FYP. Setelahnya, uang bisa mengalir sederas perkembangan akun kamu. Begitulah cara mendapatkan uang dari Tiktok yang bisa kamu coba.