Agent Valorant adalah karakter yang bisa kamu mainkan di game besutan Riot Games ini. Dari belasan agent yang tersedia, masing-masing memiliki karakteristik berupa skill dan role yang berbeda. Mengetahui karakteristik setiap agent bisa membantu kamu dalam menguasai permainan ini.
Guide ini akan memandu kamu untuk memahami karakteristik dari setiap agent tersebut.
Role Agent Valorant
Ada empat role Agent Valorant yang perlu kamu ketahui, yakni:
Controller
Role Valorant ini bertugas menyusuri wilayah musuh dan menutup titik tertentu yang memungkinkan adanya musuh dengan smoke. Itulah kenapa, role Controller juga kerap disebut sebagai smoker.
Agent dengan role ini pasti memiliki skill smoke dan beberapa utility lain yang digunakan untuk membantu tim dalam bertahan atau menyerang.
Duelist
Agent Duelist bertujuan melakukan kill sebanyak mungkin sekaligus bertanggung jawab saat ingin memasuki ke site.
Sebelum menggunakan user dengan role ini, pastikan memang kamu memiliki akurasi aim yang bagus dan berani bermain agresif.
Sentinel
Sentinel adalah agen Valorant yang bertugas melakukan support. Salah satu tugasnya adalah meng-cover agent lain serta menjaga site.
Selain itu sebagai sentinel, kamu harus bisa menjaga bagian manapun, khususnya dari arah belakang agar tim kamu tidak terkena flank.
Agent dengan role Sentinel juga bertugas untuk melakukan planting spike ketika tim kamu bermain sebagai penyerang.
Initiator
Initiator adalah role dengan tugas yang sama seperti Sentinel, yakni melakukan support. Namun, tugasnya lebih spesifik, seperti membantu duelist mencari informasi serta membantu membuka site saat sedang entry.
Agent Valorant dengan role Initiator harus dapat membuat musuh menjauh dari wilayah site agar tim kamu bisa mengambil alih site-nya.
Biasanya agent yang memiliki role Initiator dibekali dengan skill flash, stun dan revealer untuk mengetahui posisi musuh dan membuat mereka mundur dari wilayah yang ingin diperebutkan.
Skill Agent
Setiap Agent memiliki empat skill: Satu signature abilities yang akan aktif pada tiap ronde, satu ultimate ability yang bisa diisi ulang, serta dua kemampuan lain yang harus dibeli untuk mengaktifkannya. Memahami skill setiap Agent akan membuat kamu selangkah di depan lawan.
Buat kamu para pemula yang ingin mencoba game Valorant, kamu bisa cek panduan tentang Valorant yang sudah kami buat agar kamu paham tentang mekanismenya.
Daftar Agent Valorant
Saat ini terdapat 20 agent Valorant yang bisa kamu mainkan di game ini. Inilah daftar karakter Valorant selengkapnya.
Agent | Role | Origin |
---|---|---|
Brimstone | Controller | USA |
Viper | Controller | USA |
Omen | Controller | – |
Killjoy | Sentinel | Jerman |
Cypher | Sentinel | Maroko |
Sova | Initiator | Rusia |
Sage | Sentinel | China |
Phoenix | Duelist | Inggris |
Jett | Duelist | Korea Selatan |
Reyna | Duelist | Meksiko |
Raze | Duelist | Brasil |
Breach | Initiator | Swedia |
Skye | Initiator | Australia |
Yoru | Duelist | Jepang |
Astra | Controller | Ghana |
KAY/O | Initiator | – |
Chamber | Sentinel | Prancis |
Neon | Duelist | Filipina |
Fade | Initiator | Turki |
Harbor | Controller | India |
Riot Games selaku pengembang Valorant cukup rutin menghadirkan Agent terbaru pada beberapa update. Oleh karena itu, daftar ini akan kami perbarui secara berkala seiring dengan update tersebut.