Pekan ke-3 MPL ID Season 10 berakhir dengan sejumlah hasil mengejutkan. Salah satu yang paling jadi sorotan adalah hasil RRQ vs Rebellion Zion pada Minggu (28/8/2022).
Secara mengejutkan, Rebellion Zion berhasil mengalahkan RRQ Hoshi dengan skor 2–0. Ini merupakan kemenangan kedua Rebellion Zion secara beruntun. Sebelumnya, mereka menang atas Aura Fire.
Mau top up diamond Mobile Legends dengan harga termuah? Ke itemku aja! Klik tombol di bawah ini untuk mulai belanja.
Hasil RRQ vs Rebellion Zion
RRQ Hoshi sebetulnya merupakan tim esports favorit di MPL ID Season 10 ini. Mereka adalah raja di MPL Indonesia karena sudah empat kali meraih juara, yakni pada Season 2, Season 5, Season 6, dan Season 9.
Namun, di hadapan Rebellion Zion, RRQ Hoshi tidak berkutik sama sekali. Tim ‘Benteng Biru’ bahkan sudah berhasil menembus base RRQ Hoshi pada menit ke-15 untuk memastikan hasil kemenangan.
Saat itu, Rebellion Zion melakukan push di mid bersama kedua inner turret. Meski ada R7, Skylar, dan Vynn yang coba menjegal, Rebellion yang dikomandoi Fearless tetap berhasil membongkar pertahanan rapat RRQ Hoshi.
Ini menjadi kemenangan pertama RBL atas RRQ. Bagi RRQ Hoshi sendiri, hasil kekalahan dari Rebellion Zion memperpanjang catatan buruk mereka sepanjang MPL ID Season 10 menjadi dua kekalahan beruntun.
Terkait hasil RRQ vs Rebellion ini, banyak yang menduga bahwa kekalahan dari Evos Legends pada laga bertajuk ‘El Clasico’ pekan sebelumnya yang jadi pengaruh.
Namun, musim masih panjang, masih ada kesempatan bagi RRQ Hoshi untuk bangkit di MPL ID S10 ini. Terlebih, mereka punya tabungan empat kemenangan pada laga-laga sebelumnya.