Apa Artinya Maintenance? Pasti kalian tidak asing dengan kata ini karena seringkali kita temukan di berbagai sosial media maupun game.
Para gamers di seluruh dunia sudah sering mendengarkan istilah ini karena semua game pernah melalui fase ini dan fase ini akan terus ada tentunya.
Beli voucher Steam Wallet termurah hanya di itemku. Udah hemat, gampang, cepat pula! Klik di sini untuk mulai belanja. Jangan lupa ikuti akun Instagram dan Twitter EXP untuk konten menarik lainnya.
Mungkin dari kalian bertanya-tanya, emang apa pengertian maintenance? Untuk apa ada maintenance? Untuk menjawab hal itu langsung saja simak penjelasan lengkap berikut ini.
Pengertian Apa Arti Maintenance
Maintenance merupakan kata yang berasal dalam Bahasa Inggris. Dilansir dari kamuskbb.id, Maintenance artinya yaitu sebagai tindakan pemeliharaan, menjaga, dan memperbaiki suatu kondisi secara berkala dan teratur dalam kurun waktu tertentu.
Pada fase ini biasanya orang yang menangani masalah ini akan memperbaiki masalah yang ada pada objek tersebut dan pengguna tidak dapat mengakses sampai perbaikan benar-benar selesai.
Apa Tujuan Maintenance
Maintenance memiliki tujuan untuk terus memperbaiki, menyesuaikan, merawat dan menjaga suatu objek / perangkat supaya dalam kondisi yang prima dan dapat digunakan sebagaimana mestinya.
Dengan adanya pemeliharaan / perbaikan tentunya fitur dan fasilitasnya akan menjadi lebih baik lagi dari pada sebelumnya.
Maintenance Artinya Apa dalam Game?
Dari arti ini tidak ada perbedaan, karena intinya yaitu pemeliharan secara teratur. Namun isi dari objek yang diperbaiki berbeda. Contohnya game apabila terjadi perbaikan biasanya digunakan untuk memperbaiki bug, menambah konten game dan lain sebagainya.
Game-game yang sering melakukan perbaikan biasanya adalah game-game online karena game online rentan sekali adanya bug dan cheater. Perbaikan sering terjadi pada game online supaya meminimalisir kejadian yang membuat player tidak nyaman.
Game-game offline tidak melakukan perbaikan melainkan update, biasanya update dapat terjadi sebulan sekali tergantung banyaknya permasalahan yang ada di dalam game tersebut atau sang developer ingin menambah konten baru ke dalam gamenya.
Mungkin beberapa dari kalian merasa kesal ketika game kesayangan kalian sedang melakukan update perbaikan, justru kalian harus senang karena dengan adanya perbaikan berarti sang pembuat game sadar akan kenyamanan para playernya supaya betah memainkan gamenya.
Berapa Lama Maintenance Dilakukan?
Berapa lamanya perbaikan bergantung pada tingkat kesulitan dan berapa banyak perbaikan yang dilakukan. Perbaikan bisa saja selesai beberapa jam, hari, bahkan berbulan-bulan apabila ada banyak hal yang harus diperbaiki.
Itulah pengertian dan arti maintenance, mudah-mudahan informasi ini bermanfaat untuk kalian semua. Jangan lupa selalu dukung EXP dengan membagikan artikel-artikelnya ke teman-teman kalian.