Pokemon Legends: Arceus – The Pokemon Company belum lama ini mengumumkan tiga game terbaru mereka. Salah satunya Pokemon Legends: Arceus.
Jual Voucher Google Play Store murah hanya di itemku. Udah hemat, gampang, cepat pula! Klik di sini untuk mulai belanja. Jangan lupa ikuti akun Instagram dan Twitter EXP untuk konten menarik lainnya.
Melihat teaser-nya, banyak yang mengira game tersebut bakal hadir dengan mekanisme open world. Kira-kira seperti Zelda: Breath of the Wild dan Genshin Impact, di mana para pemain akan beraksi dengan penuh kebebasan secara realtime di peta yang luas.
Jauh sebelumnya, para penggemar Pokemon memang sudah lama menantikan game open world. Amat wajar karena bakal menyenangkan bisa bertualang dan menangkap Pokemon di dunia virtual yang tak terbatas dan bisa melakukan segala hal sesuka pemain.
Namun, angan-angan itu tampaknya belum akan terwujud, setidaknya di Pokemon Legends: Arceus.
Jurnalis Joe Merrick melaporkan via akun Twitter-nya bahwa Pokemon Legends: Arceus bukanlah game open world sepenuhnya. Alih-alih, ini adalah game dengan peta yang sudah tersegmentasi. Ketimbang Genshin Impact atau pun Zelda, game ini lebih seperti Monster Hunter: Wild.
Kamu tak akan mengeksplorasi berbagai sudut wilayah dalam peta untuk mencari Pokemon, melainkan bertualang di dunia yang sudah terbagi menjadi beberapa area terpisah. Ada Aspiration Hill, Deertrack Path, The Heartwood, dan beberapa wilayah lain.
Sayangnya, tidak semua wilayah bisa kamu jelajahi langsung saat baru pertama kali bermain. Kemungkinan besar kamu harus menyelesaikan misi khusus atau pun melewati tingkatan level tertentu terlebih dahulu untuk bisa mengaksesnya secara penuh.
Namun, para penggemar tak perlu risau karena pada dasarnya Pokemon Legends: Arceus tetap menyajikan sesuatu yang baru. Game ini akan mengusung genre RPG di mana kamu bisa menjelajahi peta untuk mencari Pokemon, bahkan bertarung dengan pemain lain.
Pokemon Legends: Arceus akan rilis pada 28 Januari tahun depan. Sebelum itu, The Pokemon Company bakal merilis Pokemon Brilliant Diamond dan Pokemon Shining Pearl pada 19 November tahun ini. Semua game itu hanya rilis untuk Nintendo Switch.