Review Drakor My Name – Setelah musim kedua?—?yang kabarnya juga musim terakhir?—?Hospital Playlist rampung, saya seperti tak punya alasan lagi untuk menonton drakor. Drakor yang dibintangi Jo Jung-suk itu sudah terlampau berkesan yang sampai bikin saya enggan memalingkan mata ke drakor lain, setidaknya dalam waktu dekat.
Namun karena ketidaksengajaan, saya malah mengikuti drakor My Name (2021), dan saya sama sekali tidak menyesal ketidaksengajaan ini terjadi.
Beli akun Netflix termurah hanya di itemku. Udah hemat, gampang, cepat pula! Klik di sini untuk mulai belanja. Jangan lupa ikuti akun Instagram dan Twitter EXP untuk konten menarik lainnya.
My Name mengajak kita mengikuti kisah Yoon Ji-woo. Ia seorang gadis 17 tahun yang digambarkan punya banyak masalah. Pada bagian awal, kita akhirnya tahu bahwa sang ayahlah masalah tersebut. Ia selalu membenci ayahnya hingga kejadian menyedihkan itu terjadi: Ayahnya dibunuh.
Sejak saat itu, kebencian Ji-woo berubah menjadi penyesalan. Ia akhirnya bertekad untuk mencari tahu siapa pembunuh ayahnya. Ia kemudian bertemu dengan Choi Mu-jin, ketua kelompok narkoba yang merupakan rekan sang ayah. Bersama Mu-jin, Ji-woo berlatih bela diri di Dongcheonpa.
Enam tahun berselang, Ji-woo memiliki identitas baru. Ia kini bernama Oh Hye-jin yang bekerja sebagai detektif di unit pemberantasan narkoba kepolisian. Sembari terus mencari tahu siapa pembunuh ayahnya, ia juga menjadi mata-mata untuk kelompok Choi Mu-jin.
Ya, premisnya memang sederhana: Tentang balas dendam, Namun, yang terjadi tidak sesederhana kedengarannya. Sepanjang serial berjalan kita akan dihadapkan dengan banyak sekali hal menarik yang membuat serial ini layak kamu tonton. Apa saja? Simak review drakor My Name berikut ini.
Tidak sesederhana tema yang dibawa
Tak terhitung sudah berapa banyak film dengan tema balas dendam yang pernah saya tonton. Maka ketika tahu bahwa drakor My Name membawa tema serupa, saya sepat sangsi. Nyatanya, drakor ini coba membawa balas dendam ke tingkat yang berbeda.
Rahasia utamanya adalah plot twist yang dibawa, yakni soal siapa pembunuh ayah Ji-woo. Tapi berbeda dengan kebanyakan film ber-plot-twistlain, My Name tak hanya mengarahkan kita menebak pembunuh yang salah. Di titik tertentu, drakor ini juga berupaya membuat kita kebingungan bukan main.
Tak sampai di situ. Pengungkapan soal siapa yang membunuh sang ayah juga terjadi dengan cara yang bisa membuat kita tercengang. Meski demikian, kamu yang jeli menonton drakor ini sejak awal seharusnya bisa menebak siapa pelaku sebenarnya.
Akting luar biasa Han So-hee
Karakter yang menarik adalah karakter yang punya lebih dari satu dimensi serta mengalami perkembangan selama berjalannya film/serial. Han So-hee, yang memerankan Ji-woo, mampu menunjukkan semua itu dengan sempurna sehingga tentu membuat keberadaannya amat menarik.
Hal tersebut makin membuat dirinya menonjol mengingat riwayat aktingnya selama ini. Meski lebih sering muncul sebagai karakter di drakor-drakor romantis seperti Nevertheless dan The World of Married, Ji-woo sama sekali tak kikuk saat mesti beradegan aksi.
Pada mulanya kita akan melihat Ji-woo yang terlihat rentan setelah kematian sang ayah. Hal demikian berubah seiring berjalannya waktu. Ji-woo, yang kemudian berubah nama menjadi Hye-jin, beralih menjadi karakter yang ambisius, kuat, tak kenal takut, dan lihai berkelahi.
Meski begitu, rautnya yang murung masih terselip yang tampaknya jadi pengingat bahwa ini tetaplah karakter yang sama.
Kebintangan So-hee pada drakor ini terasa kian komplit sebab karakter-karakter lain seperti Choi Mu-jin (Park Hee-soon), Jeon Pil-do (Ahn Bo-hyun), Cha Gi-ho (Kim Sang-ho), Jung Tae-ju (Lee Hak-joo) juga tampil dengan akting-akting yang memikat.
Adegan aksi dengan koreo yang memikat
Satu hal lain yang patut diacungi jempol dari My Name adalah adegan aksinya. Bahkan sejak awal serial, kita sudah berhadapan dengan adegan-adegan aksi yang ciamik. Entah yang melibatkan pertarungan tangan kosong maupun dengan senjata, semua ditata dengan koreografi yang mengesankan.
Klimaksnya terjadi di episode terakhir. Tentu, ini melibatkan Hye-jin alias Ji-woo itu sendiri. Pertarungan terakhirnya tak cuma menyuguhkan koreo aksi yang fantastis, tetapi juga mengaduk emosi yang makin membuat kita enggan mengalihkan pandangan.
Verdict review drakor My Name
Dengan segala penyajian yang dibawa, serial ini sangat layak kamu tonton, terutama bagi yang menyukai adegan aksi dan ingin melihat Han So-hee menampilkan sesuatu yang berbeda. Kamu bisa menyaksikan drama delapan episode ini melalui platform streaming Netflix.
Bagi saya yang menulis review, sementara itu, Drakor My Name setidaknya layak diberi nilai 8/10.