expgames-banner
Hayabusa

HAYABUSA

Assassin

PROFIL

Role
Assassin
Specialty
Chase/Burst
Tanggal Rilis
2016
Price
32000 / 599
Lane
Jungle
Resource
Energy
Damage
Physical
Basic ATK Type
Melee
Durability
50%
Offense
55%
Control effect
20%
Difficulty
55%
Hayabusa adalah hero Assassin dengan senjata Shadow Shuriken. Dia dapat berlari melewati musuh, melepaskan senjata rahasianya, dan ultimatenya Shadow Kill dapat mengincar musuh dengan tebasan cepat, membuatnya menjadi eksekutor target yang terisolasi dari pertempuran.

Dalam guide ini, kamu akan menemukan penjelasan skill Hayabusa serta rekomendasi build yang tepat. Temukan juga tips bagaimana menggunakan Hayabusa atau melawan hero ini dengan counter yang efektif.

Bagi kamu yang masih pemula atau sedang mencari cara untuk meningkatkan gameplay kamu menggunakan Hayabusa lebih jauh, panduan ini bertujuan memberikan informasi lengkap yang dapat membantu kamu lebih memahami kekuatan dan kelemahan hero ini.

Inilah build Hayabusa tersakit 2023.
Kelebihan
  • Potensi burst damage yang tinggi
  • Mobilitas yang baik melalui skill Quad Shadow
  • Dapat melakukan spam melalui Energi Regeneration yang dipunya
  • Spell vamp membuat Hayabusa dapat bertahan lebih lama dalam pertempuran
  • Dapat menargetkan banyak musuh dengan skill Ouji: Shadow Kill
Kelemahan
  • Mengandalkan akurasi untuk menggunakan skill
  • Rentan tanpa bayangannya
  • Kemampuan crowd control yang sangat terbatas
  • Mudah dilawan dengan serangan crowd control
  • Membutuhkan posisi yang baik untuk memaksimalkan damage

SKILL

Skill Hayabusa - Ninjutsu: Trace of Shadow
Passive
Ninjutsu: Trace of Shadow
Serangan Hayabusa menandai lawan dengan Shadow Mark yang membuat damage dari serangan berikutnya akan meningkat, berlaku untuk minion dan hero lawan.
Skill Hayabusa - Ninjutsu: Phantom Shuriken
Skill 1
Ninjutsu: Phantom Shuriken
Hayabusa melemparkan tiga shuriken ke arah yang telah ditentukan, memberikan damage dan memberikan efek slow pada lawan yang terkena shuriken. Serangan yang mengenai target selain hero akan memulihkan energi Hayabusa. Setiap level dari skill Ninjutsu: Phantom Shuriken akan meningkatkan Spell Vamp yang dipunya.
Skill Hayabusa - Ninjutsu: Quad Shadow
Skill 2
Ninjutsu: Quad Shadow
Hayabusa melakukan dash ke arah yang telah ditentukan dan menciptakan empat bayangan yang dapat memberikan damage dan efek slow pada lawan. Ia dapat berpindah dari bayangan satu ke bayangan lain, ketika bayangan menyentuh hero lawan cooldown skill Ninjutsu: Phantom Shuriken akan berkurang.
Skill Hayabusa - Ougi: Shadow Kill
Ultimate
Ougi: Shadow Kill
Hayabusa menjadi bayangan dan menyerang lawan dengan cepat. Serangan akan memprioritaskan lawan yang memiliki Shadow Mark untuk memberikan ekstra damage namun Shadow Mark tidak akan kembali saat menggunakan skill Ougi: Shadow Kill.

LORE

Hayabusa merupakan pewaris dari klan ninja legendaris Iga, ia menjalani pelatihan ketat dan menunjukkan potensi seni bela diri yang tak tertandingi. Bertugas mengambil Kagura Sealing Blade yang legendaris, dia melakukan perjalanan ke Land of Dawn. Di sana, dia bertemu Kagura, dan bersama-sama mereka menghadapi ?Shadow? tangguh yang mencoba merusak Sealing Blade.

Saat mereka melawan entitas tersebut, Hayabusa mengetahui tentang kemampuan "Shadow" misteriusnya. Dengan tujuan barunya, dia memutuskan untuk tinggal di Land of Dawn, menjaga pedangnya dan memastikan pedang itu tidak jatuh ke tangan yang salah.

SKIN

Crimson Shadow
Preview
Crimson ShadowCrimson Shadow
Spacetime Shadow
Preview
Spacetime ShadowSpacetime Shadow
Future Enforcer
Preview
Future EnforcerFuture Enforcer
Sushi Master
Preview
Sushi MasterSushi Master
Copyright © 2023 expgames.gg